PPP Papua Barat Optimis Raih Kursi DPRD Provinsi dan Kabupaten pada Pemilu 2024

Manokwari – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Papua Barat optimis raih kursi DPRD provinsi maupun kabupaten di pemilu 2024 nanti.

Ketua PPP Papua Barat Yasman Yasri mengatakan, target tersebut bukan tanpa alasan. Pasalnya, Yasman menilai, bacaleg yang telah didaftarkan ke KPU beberapa waktu lalu memiliki basis yang besar dan berpeluang menang.

“Kami melihat hari demi hari, PPP khususnya di Papua Barat ini semakin digandrungi masyarakat. Hal itu dilihat pada saat penjaringan bacaleg yang over kuota,” kata Yasman Yasir, Selasa (23/5/2023).

Menurutnya, PPP di bawah kepemimpinan Muhamad Mardiono semakin solid. Sehingga, ia yakin di pemilu 2024 nanti, DPC yang pada saat pemilu 2019 tidak memperoleh kursi bisa mendapat kursi.

“Seperti Manokwari, Fakfak dan Manokwari Selatan. Kami optimis,” ungkapnya.

Lanjut Yasman, pihaknya pun telah menginstruksikan mesin-mesin partai untuk bekerja meningkatkan elektabilitas. Hal itu agar, PPP dapat kembali berjaya di Papua Barat.

“Itu harapan kami kedepan PPP semakin besar di Papua Barat,” tuturnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pada pileg 2024 nanti, PPP Papua Barat menargetkan lima kursi di Kabupaten Teluk Bintuni.

“Di dapil 1 itu saya target bisa tiga kursi. Dapil 2 dan 3 satu kursi,” bebernya.

Informasi, pada pemilu 2019 lalu, PPP berhasil mendapatkan kursi legislatif di empat kabupaten.

Yakni, Teluk Wondama dua kursi, Teluk Bintuni dua kursi, Kaimana dua kursi dan Pegunungan Arfak satu kursi.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INSTAGRAM

IKUTI KAMI

313,160FansSuka
53,232PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

TERKINI