PPP Jambi Targetkan satu kursi tiap Dapil di Tebo

TEBO- Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Tebo, Muhammad Fadhil Arief Ketua DPW PPP Provinsi Jambi tegaskan soal rekontruksi untuk, mengembalikan khittah Partai PPP.

Petinggi partai berlambang Kakbah yang kini duduk sebagai Bupati Batanghari ini, mengatakan menerapkan pola baru dalam pencapaian target pesta demokrasi tahun 2024. Hal itu disampaikan Fadhil dalam , Kamis (25/11) malamMenurutnya dengan wilayah Kabupaten Tebo saat ini potensi kader PPP di Tebo masih tinggi dan masyarakat pun masih banyak yang menantikan Kakbah kembali hadir di Kabupaten Tebo.

“Sempat PPP tidak terdengar di Tebo, saya yakini dengan rekonstruksi dan formatur menyusun kepengurusan baru nanti,” kata Fadhil.

Dengan formatur yang telah terbentuk, pengurus PPP 14 hari mendatang akan mengkrucut. Dalam pergerakan nanti, Fadhil meminta seluruh pengurus berpikiran jernih, mengutamakan hati dan keyakinan serta visi misi dari Partai berlogo Ka’bah.

Ditanyakan soal target, Fadhil mengungkapkan dengan loyalitas dari kader PPP iya meyakini target 1 kursi per-dapil di Kabupaten Tebo akan terisi.

“Kita akan pilih kader yang mau bekerja, dan mau membesarkan partai,” kata Fadhil.

Ditambahkannya, PPP nanti akan membuat kegiatan sosial dipastikan membuat masyarakat sejuk dan tentram. Melalui aktivitas aktivitas nanti, kita sambung kembali emosional antara masyarakat dan PPP

Untuk diketahui, dari Musda PPP ditunjuk sebagai tim formatur yakni, Baihaki dari PAC VII Koto, Syahroni dari PAC Rimbo Bujang kemudian dari DPC Armen, lalu dari satu orang perwakilan DPW dan DPP.(*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INSTAGRAM

IKUTI KAMI

313,160FansSuka
53,232PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

TERKINI