PPP Sumenep Inisiasi Pengaspalan Jalan 2 KM

Sumenep – Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menginisiasi pengaspalan jalan sepanjang 2 kilo meter (KM).

“Perbaikan jalan bentuknya padat karya dan sengaja memakai jenis aspal agar melibatkan warga,” terang Ketua DPC PPP Kabupaten Sumenep, KH. Ali Fikri, Kamis (15/12/2022).

Pengaspalan tersebut berlangsung di Desa Kasengan, Kecamatan Manding, Sumenep. Jalan penghubung dengan wilayah utara itu dinilai sangat bermanfaat buat masyarakat.

“Kami terus akan berbuat untuk masyarakat. Bersama fraksi PPP adalah bagian dari pengabdian pada masyarakat,” katanya.

Sementara, Ketua Fraksi PPP DPRD Sumenep Latif menjelaskan, perbaikan jalan itu murni inisiatif anggota fraksi.

“Kami sepakat akan turun kelapangan, tidak hanya pengaspalan tapi program lain yang berkaitan dengan hajat orang banyak,” kata Latif.

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INSTAGRAM

IKUTI KAMI

313,160FansSuka
53,232PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

TERKINI