PPP Kalibaru Banyuwangi Perbaiki Jembatan Terdampak Banjir Bandang

Banyuwangi – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kalibaru Banyuwangi gotong-royong memperbaiki jembatan akibat banjir bandang pada Kamis (3/11) lalu.

Ketua PAC PPP Kalibaru Banyuwangi, Rahmat Hidayat mengatakan, jembatan yang diperbaiki itu berada di Dusun Krajan, Desa Kajarharjo, Kecamatan Kalibaru. Jembatan ini terhubung dengan Dusun Krikilan, Desa Tegalharjo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi.

“Walau jembatan ini berada di dusun, namun bagi masyarakat sangat vital, karena menjadi akses masyarakat kedua kecamatan, yaitu kecamatan kalibaru dan kecamatan glenmore,” ujar Rahmat.

Dikatakannya, perbaikan jembatan itu berkat bantuan berbagai pihak. Bantuan itu berupa materil maupun moril.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu baik secara materil dan moril, terutama kepada Ketua DPP PPP Ach. Baidowi yang telah memberikan materi berupa semen dan sebagainya untuk perbaikan jembatan tersebut,” terangnya.

Setelah jembatan itu selesai diperbaiki, ia berharap bisa segera kembali digunakan masyarakat. Terlebih, secara geografis jembatan ini berada di jalur tengah kedua kecamatan, dan sangat penting sebagai akses aktifitas masyarakat.

Diketahui, banjir bandang yang melanda kecamatan Kalibaru Banyuwangi telah merusak jembatan dan rumah-rumah warga.

Sebelumnya, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Banyuwangi menyalurkan bantuan dari Ketua DPP PPP Achmad Baidowi untuk korban banjir Kalibaru, Banyuwangi, Minggu (6/11/2022).

“Penyaluran bantuan DPP PPP (Achmad Baidowi) untuk masyarakat yang terdampak banjir, terutama tempat tinggal yang rusak parah,” kata Pengurus DPC PPP Banyuwangi Tanzilul Furqon.

Saat pemberian bantuan itu, DPC PPP Banyuwangi menyalurkan bersama Ketua Pimpinan Cabang Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI) Banyuwangi dan Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PPP Kalibaru Banyuwangi.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INSTAGRAM

IKUTI KAMI

313,160FansSuka
53,232PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

TERKINI