Persiapkan Generasi Milenial Hadapi Pemilu 2024, PPP Sulsel Gelar LKK

Makassar – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan Provinsi Sulawesi Selatan, menggelar kegiatan Latihan Keterampilan Kader (LKK).

Adapun materi yang diberikan adalah pengenalan PPP, dan ‘Public Speaking’ dalam rangka pendidikan politik, di Hotel Aerotel Smile, Jalan Muchtar Lutfi, 10 hingga 12 Desember 2021.

Wakil Ketua bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK) III DPW PPP Sulsel, Muhammad Taufiq Zainuddin, SE, MM., Dampingi oleh ketua panitia kegiatan, Muhammad Arizaldi Aras, SH., Mengungkapkan, LKK ini adalah merupakan bagian dari program DPW khususnya bidang OKK.

Menurutnya, setelah Musyawarah Wilayah dan Musyawarah Cabang yang telah dilakukan di 24 Kabupaten/Kota, banyak kaum milenial yang direkrut ke dalam kepengurusan, artinya, mereka mewakili generasi muda, yang rata-rata bukan kader PPP

“Kami menyasar kaum milenial ini, karena akan menyongsong pemilu 2024 dan rata-rata pemilih berasal dari anak-anak muda”, jelas Taufik Zainuddin, Sabtu, (11/12/2021), malam.

telah mempersiapkan perekrutan generasi muda atau yang diistilahkan dengan ‘Gen Z’.

“Berangkat dari niat itu, sehingga kami perlu melaksanakan pengkaderan ini, agar generasi muda tersebut bisa paham dengan politik”, tambahnya.

“Di LKK inilah mereka diajarkan bagaimana berbicara dihadapan khalayak ramai, nah kalau orang yang tidak punya dasar pasti akan blank atau susah ngomong alias kaku bin keder”, ucapnya lagi sambil tersenyum.

Materi tersebut, dikemas dalam ‘Public Speaking’ (keterampilan berbahasa dihadapan orang banyak, red), selanjutnya terdapat pengenalan PPP untuk memberikan pengetahuan kepada anak muda yang direkrut tersebut terkait partai berlambang Ka’bah ini, sehingga mengerti apa sih sebenarnya yang diperjuangkan dan mereka dapat menjual PPP ini kepada masyarakat luas.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia Latihan Keterampilan Kader (LKK) DPW PPP Sulsel, Muhammad Arizaldi Aras, SH., Mengatakan, terdapat tiga angkatan yang kami persiapkan dalam kegiatan ini, yaitu ; tingkat pertama itu khusus dikalangan pengurus wilayah, lalu pengurus daerah, dan yang terakhir pengurus cabang.

tingkat cabang, kami juga sangat mengandalkan kepengurusan dari Badan Otonom (Banom), karena mereka menjadi ujung tombak PPP di tingkat cabang. Makanya, perlu ada perwakilan yang di utus oleh Banom, supaya bisa ikut mensosialisasikan ditingkat cabang masing-masing.

“Kegiatan ini juga selain mencetak Kader, kami harap terciptanya calon-calon pelatih atau training of trainers”, tegas Aldy sapaan akrab Arizaldi Aras.

Setelah pengkaderan tingkat wilayah ini, bisa saja DPC ikut melaksanakan juga ditingkat Kabupaten, mungkin saja salah satu pematerinya nanti dari utusan-utusan pada LKK yang saat ini sementara ditraining. (*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INSTAGRAM

IKUTI KAMI

313,160FansSuka
53,232PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

TERKINI